MENGAPA LANGIT BERWARNA BIRU?
A-LOPH#4 Kenapa Warna Langit Biru? Dari Manakah Asal Warna Biru Itu? Sumber : www.liputan6.com Mungkin pertanyaan ini terkesan sepele dan bahkan banyak orang mengatakan ini adalah pertanyaan bodoh. Orang-orang dewasa mungkin akan menjawab, 'ya memang begitu' atau 'hanya Tuhan yang tahu', tanpa pernah memikirkan dengan serius mengapa langit itu biru. Padahal ada penjelasan ilmiahnya lho. Langit bisa berwarna biru karena molekul oksigen dan nitrogen di atmosfer bumi lebih banyak menyebarkan gelombang biru (panjang gelombang pendek) daripada gelombang merah (panjang gelombang panjang). Langit berwarna biru terjadi karena tiga hal utama: Pertama, dikarenakan cahaya matahari; Kedua, Partikel di atmosfer bumi; Ketiga, faktor penglihatan manusia. Yuk simak penjelasan lengkapnya 😉 Pertama, Sinar matahari mampu membiaskan cahaya hingga timbul berbagai warna. Kita bisa melihat warna langit yang berbeda-beda, mulai dari merah, oranye, hingga violet atau sering